Anjing Yang Patuh, Depresi Atau Alpha ?        (0 komentar)

10 Pebruari 2012 - 23:15

Salah satu kesalahan terbesar yang dibuat manusia adalah ketika berurusan dengan anjing, kita salah menyangka anjing yang patuh sebagai anjing yang depresi.

Anjing bereaksi dan berpikir dengan cara yang berbeda dengan manusia. Ketika seekor anjing mulai menghormati pemimpin kelompoknya, mereka tidak hanya menjadi tenang, tetapi mereka juga memberikan ruang gerak untuk pemimpin kelompoknya dan mereka akan menghindari kontak mata, karena hal tersebut berarti “menantang” di dunia anjing. Mereka menurunkan kepala dan ekor dan membungkukkan tubuh mereka agar terlihat lebih kecil. Hal tersebut berarti mereka mengatakan pada anda bahwa mereka menerima anda sebagai pemimpin mereka. Jika anda secara konsisten menjadi pemimpin anjing anda, anjing anda akan merasa lebih aman dan senang, tidak harus khawatir untuk menjaga seluruh anggota manusia yang ada disekitar mereka. Ingatlah bahwa seekor anjing yang senang, nyaman dan patuh merupakan anjing yang tenang dan merendahkan diri mereka, bukan anjing yang loncat kesana kemari seperti anjing gila.

Menyalah artikan seekor anjing yang menyegani anda sebagai seekor anjing yang ketakutan atau depresi dapat menyebabkan banyak masalah. Ketika anda merasa buruk untuk anjing anda, anda akan mengirimkan isyarat yang salah. Anjing menginginkan anda cukup kuat untuk menjaga mereka, dan ketika mereka merasa anda cukup kuat, mereka akan menganggap anda seperti Alpha dog (pemimpin), yang mana artinya tidak akan loncat kesana kemari dan memperhatikan anda menunjukkan jalan daripada sibuk mengarahkan anda.

Anjing-anjing yang percaya bahwa mereka adalah Alpha (pemimpin) akan membusungkan dada mereka, dan menegakan kepala mereka setinggi mungkin agar mereka terlihat besar.
Ketika seekor anjing secara konstan mencoba untuk mendapatkan perhatian dari manusia yang tidak dicintai, maka anjinglah yang akan mengontrol situasi di sekeliling manusia tersebut. Seekor anjing yang hiperaktif yang bereaksi seperti ini merupakan seekor anjing yang stress, selalu khawatir karena harus mengontrol keadaan di sekitar mereka. Anda ingin anjing anda menjadi tenang, dan memperhatikan anda menunjukkan jalan sehingga mereka dapat berhenti khawatir karena mereka tidak perlu mengontrol keadaan di sekitar mereka.

Anda mungkin pernah mendengar soal anjing yang hanya menyukai satu orang manusia, dan tidak menyukai manusia lainnya, melindungi satu orang tersebut, dll. begitulah persepsi kita manusia. Apa yang sebenarnya terjadi adalah anjing tersebut merasa memiliki manusia. Melindungi manusia karena rasa kepemilikan, bukan karena cinta. “Manusia ini adalah milikku, jangan dekati manusia ini”. Manusia sering menyalahartikan hal tersebut dengan cinta. Padahal bukan. Anda ingin anjing anda menghargai anda sebagai pemimpin mereka, bukan sebagai hak milik mereka.

Apakah anda memiliki anjing anda ataukah anjing anda memiliki anda?

Disadur dari http://www.dogbreedinfo.com/articles/submissivedog.htm

 

 

Seluruh material (artikel/berita teks dan foto) yang terdapat dalam situs AnjingKita.Com (http://www.anjingkita.com) bebas dimanfaatkan oleh individual untuk keperluan referensi dan non-komersial.

Bagi siapa saja yang bermaksud memanfaatkan material (artikel/berita teks dan foto) AnjingKita.Com dengan cara memproduksi ulang, mengutip/menyadur, memperbanyak atau menyebarluaskan sebagian atau keseluruhan material (artikel/berita teks dan foto) yang tercantum di dalam situs AnjingKita.Com, diharuskan mengajukan permohonan via email dan wajib mencantumkan tulisan "Sumber : www.anjingkita.com".

 

Bookmark Kirim ke teman Versi cetak Komentar
Penilaian Saya:  
Komentar Saya:

Artikel Sebelumnya:

Valet of Pet Club FCI

Artikel Selanjutnya:

2030 Foto Pamnas Perkin 2012

 Suara Kita Terkini

FREE ADOPT ANJINGFREE ADOPT ANJING
Julio - 15 Maret 2024 - 15:23

Hibah Anjing DachsunHibah Anjing Dachsun
Marcelina - 15 Maret 2024 - 11:38

Anjing Mix BreedAnjing Mix Breed
Puji Santoso - 13 Maret 2024 - 16:30

ADOPSI PUPPY MIX TERIERADOPSI PUPPY MIX TERIER
Caca - 13 Maret 2024 - 11:22

Open Adopt Sepasang Border Collie DewasaOpen Adopt Sepasang Border Collie Dewasa
Toho - 11 Maret 2024 - 13:20

Mencari Lowongan PekerjaanMencari Lowongan Pekerjaan
Arta Syhary Agyl - 10 Maret 2024 - 19:45

Loker Kennel Boy And Dog WalkerLoker Kennel Boy And Dog Walker
Rendy Pratama - 04 Maret 2024 - 12:44

Open Adopsi Anjing Mix YorkshireOpen Adopsi Anjing Mix Yorkshire
Ferdinand Leonardi - 03 Maret 2024 - 12:20

Dicari Kennel Girl Tinggal DalamDicari Kennel Girl Tinggal Dalam
John - 29 Pebruari 2024 - 08:40

Free AdoptFree Adopt
Elizabeth - 27 Pebruari 2024 - 16:08

Mencari Kennel Boy Untuk Anjing Saya Belgian MallinoisMencari Kennel Boy Untuk Anjing Saya Belgian Mallinois
Chika - 24 Pebruari 2024 - 15:04

Open Adopt Dihibahkan Anjing Senior Ras Mini PincherOpen Adopt Dihibahkan Anjing Senior Ras Mini Pincher
Erica - 23 Pebruari 2024 - 15:25